Mahasiswa KKN Unikama Sukses Gelar Pojok Baca di Desa Tajinan

MALANG | FlobamoraNews – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) berhasil melaksanakan program pojok baca di Desa Tajinan, Kabupaten Malang. Kegiatan yang telah berlangsung sejak awal Agustus ini bertujuan untuk menumbuhkan minat baca pada ana

k-anak usia sekolah dasar.

Pojok baca yang diselenggarakan setiap Senin dan Jumat sore di Balai Desa Tajinan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat. Melalui program ini, mahasiswa KKN berupaya memberikan akses yang lebih mudah bagi anak-anak untuk membaca buku dan berbagai bahan bacaan lainnya.

Berdasarkan keterangan pers yang diterima media ini, Minggu (25/08/24), Koordinator Desa (Kordes), Bonifasius Erifan Saru menyatakan bahwa kegiatan pojok baca merupakan salah satu upaya konkret dalam meningkatkan kualitas literasi anak-anak.

“Kami ingin menanamkan kecintaan membaca sejak dini, karena membaca adalah jendela dunia yang dapat membuka pikiran dan wawasan anak-anak,” ujar Mahasiswa TI yang saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Unikama tersebut.

Senada dengan itu, Marcelinda Putri Sunaryoto, selaku penanggung jawab program, menjelaskan bahwa interaksi dengan beragam bacaan dapat membantu anak-anak dalam mengasah keterampilan sosial dan emosionalnya.

“Kegiatan pojok literasi yang kita gagas, bertujuan untuk memupuk budaya literasi bagi anak anak sejak dini. Selanjutnya, kegiatan ini dapat menunjang peningkatan keterampilan sosial dan emosional anak-anak melalui interaksi dengan beragam bahan bacaan,” Ujarnya.

Lebih lanjut, Marcelinda mengungkapkan bahwa variasi kegiatan dalam menambah antusiasme anak-anak.

“Tidak hanya belajar dalam hal membaca dan menulis, berbagai kegiatan menarik seperti membuat kerajinan tangan dari bahan bekas juga diselenggarakan untuk menambah minat anak-anak dalam mengikuti program ini,” tambahnya.

Sementara itu, Ari Brihandono, S.Pt., M.Pd, selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), ketika dikonfirmasi, mengapresiasi inisiatif mahasiswa dalam melaksanakan program pojok baca.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan minat baca anak-anak di era digital seperti sekarang. Program yang dilakukan sangat membantu mengasah kreativitas dan imajinasi anak-anak” ungkapnya.

Dengan adanya program pojok baca ini, diharapkan dapat meningkatkan minat baca anak-anak di Desa Tajinan dan menjadi inspirasi bagi sesama mahasiswa KKN di desa lain maupun masyarakat untuk melaksanakan kegiatan serupa.

Universitas PGRI Kanjuruhan Malang berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat. Salah satunya dengan adanya program yang dilaksanakan oleh mahasiswanya ketika menggelar KKN. (Iwn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *